Packet Radio

TCP/IP AMPR  B.B.S     RTTY - AmTor - PacTor - GTor      Slow Scan TV - Fast Scan TV

Paket radio adalah satu diantara sekian macam mode komunikasi digital. Dalam teknologi komunikasi lebih dikenal dengan istilah Packet Switch. Komunikasi packet switch pertama kali dikembangkan oleh IBM Corp. dengan menggunakan protocol X.25. Yang hingga saat ini masih dipakai secara komersial. Oleh para amateur radio sedikit dimodifikasi menjadi protokol AX.25 yang terbagi dalam dua versi. Yaitu AX.25 level 1 version dan AX.25 level 2 version.

Prinsip kerja packet (radio) switch

Komunikasi dapat dilakukan bilamana satu diantara kedua station packet radio melakukan inisiasi untuk LINK. Bila transmisi station pertama (A) "didengar baik" oleh station kedua (B), maka secara otomatis station B akan menjawab "permintaan" link dengan mengirim Acknowledgement (ack) frame kes Station (A). Jika kemudian transmisi acknowledgement diterima /"didengar" oleh station A, maka status Link request berubah menjadi CONNECTED. Pada hakekatnya transmisi kedua station harus sama-sama diterima 5-9 dikedua belah pihak. Dalam hal QSB maka proses komunikasi akan sulit untuk mendapat acknowledgement dari masing-masing station.

Perangkat yang dibutuhkan
Untuk membangun station packet radio diperlukan perangkat sbb:

  1. Desktop Komputer / notebook dengan processor sebaiknya 386 keatas.

  2. Terminal Node Controler (TNC) ---> dikenal dengan modem radio

  3. Software terminal khusus packet radio (pacterm, YAPP, WinPack), bisa secara didapat dengan gratis (public domain/freeware) download dari internet

  4. Tranceiver VHF atau HF

Pemilihan perangkat TNC

Telah ditentukan acuan baku speed transmisi paket radio di band HF (dibawah 30MHz) dengan modulasi FSK adalah 300 Baud (bits per detik), modulasi PSK 1200 Baud Band VHF keatas 1200 Baud. Sedang di UHF (AFSK) bisa sampai 9600 Baud. Untuk untuk bisa bekerja di HF dan VHF diperlukan 2(dua) buah TNC. Oleh karena itu pemilihan TNC harus benar-benar disesuaikan dengan kebutuhan di Band mana kita akan bekerja.
Beberapa nama TNC yang populer dipakai saat ini diantaranya BAYCOM modem, DRSI, PAKRAT, KAM, KAMPLUS (dua TNC dikemas jadi satu unit), TELEREADER, MFJ, AEA dll.

Tempat bertanya tentang packet radio
  1. Bambang EPS email: [email protected] [email protected] [email protected] [email protected]

  2. Agus H.Y (YB0DJH) email: [email protected] atau [email protected]>

H o m e     TCP/IP AMPR  B.B.S     RTTY - AmTor - PacTor - GTor      Slow Scan TV - Fast Scan TV