Perbaikan TS 870

kembali

Setelah kerusakan display beberapa waktu yang lalu, kali ini ts 870 mengalami gangguan PLL, yaitu pada segmen bawah 30 khz - 7489 khz mengalami gangguan yaitu penerimaan tiba-tiba gemeresek dan menghilang.

Untunglah saya memiliki copy repair manual kiriman dari pak Tatang YB2UDH, tanpa banyak cerita, saya "operasi" radio tsb.

Langkah-langkah:

  1. Buka cover atas
  2. Buka baut-baut speaker
  3. Buka penutup vco cabinet dan putar keatas "plaat"-nya
  4. Buka kaleng VCO
  5. Lakukan seting pada frek 30KHz pada dial
  6. Putar VCO tsb hingga pembacaan testpoint berada di sekitar 1.8 v (lihat gambar)